membuat live USB boot ubuntu...

membuat live USB boot ubuntu...


sy sedikit mau berbagi pengetauhan lagi dengan teman2...khususnya bagi teman2 yang senang dengan linux ada sedikit tips dari sy.....
pada umumnya bila anda ingin menjalankan suatu system operasi pertma2 anda harus menginstall dulu system tersebut kedalam PC ato laptop anda....tp di linux sedikit berbeda....ada beberapa distro linux yang dapat di operasikan tanpa mesti di install biasanya orang menyebutnya live CD di situlah salah satu kelebihan dari linux....
namun terkadang kita menemui beberapa kendala dalam penggunaan kepingan CD sebagai media bootable..,mungkin karena CD yang telah rusak atau kotor atau karena CD driver yg sudah lemot atau tidak sanggup lagi bekerja karena keseringan di pakai....alias RUSAK
jika anda menemui kendala yg demikian ada satu cara yg bisa di pakai dengan menggunakan USB flashdisk sebagai media boot yg kapasitas nya bisa menampung file2 yg sesuai dengan CD boot linux nya, serta anda harus memiliki port USB pada PC atau laptop sebagi tempat mencolok USB boot nya... (yg tidak punya kasian mu itu...wkwkwkwkwk...):D
hehehe

berikut ini beberapa langkah2 yang harus teman2 lakukan dalam pembuatan USB flashboot

yang pastinya kita membutuhkan iso image ubuntu bisa download disini atau bisa dibuat dari ubuntu LiveCD dengan software iso maker seperti nero. Buat yang masih pake Windows, burning aja dulu isonya trus restart, kemudian pilih booting dari cd. Buat yang udah pake linux bisa langsung ketahap ini.

- Buka terminal/command kemudian ketik:

Code:
$sudo dd if=/dev/cdrom of=/folder/tempat/iso/image.iso
di linux tidak ada drive letter (C:, D:, etc) yang ada adalah mount folder jadi kemungkinan “/folder/tempat/iso” itu ada di /media/label hardsik anda, misal file iso gw, gw tempatkan di D: labelnya adalah Data (D maka file image.iso gw ada di /media/data/image.iso.

Mempartisi FD

- Colokin flashdisknya, tunggu sampai flashdisk kita muncul di desktop.
-klik kanan fd -nya terus pilih “umount volume”
-fd kita sudah terdeteksi sebagai /dev/sdc atau /dev/sdb untuk lebih pastinya bisa dilihat lewat program gparted, biasanya sih /dev/sdc.
balik ke terminal ketik

Code:
$sudo cfdisk /dev/sdc
gunakan arah panah untuk memilih pilihan.

#Delete semua partisi yang ada
#Buat primary partisi yang baru. ukurannya tidak kurang dari 730 MB untuk menyimpan iso imagenya.
#Partisi yang telah dibuat jadikan first partition bootable.
#Ubah type first partition ke (Windows FAT32).
#Write the new partition table.
#Quit program.

Format partisi yang sudah dibuat, ketik

Code:
$sudo mkfs.vfat -F 32 -c /dev/sdc1
sudo dosfslabel /dev/sdc1 UBUNTULIVE[/FONT]

Mount partisi

$sudo mkdir -p /media/USBDRIVE
$sudo mount /dev/sdc1 /media/USBDRIVE

Install Grub di FD

Code:
$sudo grub-install –no-floppy –root-directory=/media/USBDRIVE /dev/sdc

Copy Kernel dan Initial RAM

Code:
$sudo mkdir -p /mnt/isoimage
$sudo mount -o loop /path/to/iso/image.iso /mnt/isoimage
$sudo cp /mnt/isoimage/casper/{vmlinuz,initrd.gz} /media/USBDRIVE/boot/
$sudo umount /mnt/isoimage
$sudo rmdir /mnt/isoimage

Membuat persistent file system untuk menyimpan data dan kustomisasi

Code:
$dd if=/dev/zero of=/media/USBDRIVE/casper-rw bs=1M count=256
$mkfs.ext3 -F /media/USBDRIVE/casper-rw
casper-rw adalah paritisi virtual untuk kustomisasi count=256 adalah besarnya partisi yang ingin dibuat, 256mb udah paling kecil jadi jangan kurang dari ini, yang gw buat besarnya 512mb untuk fd 2 gb dan 1024mb untuk fd 4 gb.

Write ISO image ke hiden partisi

Code:
$sudo dd if=/path/to/iso/image.iso of=/dev/sdc2

Membuat nice GRUB boot Menu

Code:
$sudo nano /media/USBDRIVE/boot/grub/menu.lst

tulis atau copy aja code dibawah

Code:
$default 0
$timeout 10

$title Ubuntu (Live)
$root (hd0,0)
$kernel /boot/vmlinuz boot=casper file=/preseed/ubuntu.seed persistent
$initrd /boot/initrd.gz

note:buat yg pake turunannya code ubuntu.seed diganti sama nama distronya (kubuntu.seed; edubuntu.seed; dll)
ctrl+X save yes

Unmount Partisi USB drive

Code:
$sudo umount /media/USBDRIVE
$sudo rmdir /media/USBDRIVE
$sync
Terakhir, restart dan booting lewat usb anda. Anda bisa menambahkan program yang sesuai dengan kebutuhan anda melalui repositori ubuntu.
Selamat mencoba

0 Response to "membuat live USB boot ubuntu..."

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme